Palu, truestorysports – Pemilihan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulawesi Tengah periode 2025-2030 segera digelar.
Sejumlah sosok telah menyatakan kesiapan mereka untuk maju sebagai bakal calon, membawa harapan besar bagi kemajuan dunia olahraga di provinsi ini.
Berbagai pihak menaruh ekspektasi tinggi terhadap pemimpin baru KONI Sulteng, yang diharapkan mampu menghadirkan perubahan positif dan membawa semangat pembaruan.
Salah satu harapan datang dari Anwar Ismail, pemerhati olahraga Sulteng yang juga Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Palu.
“Yang pasti Ketua KONI terpilih nanti bisa berkolaborasi dengan baik, baik dengan pengurus cabang olahraga (cabor) maupun para atlet. Sinergi yang kuat akan menjadi kunci utama dalam meningkatkan prestasi olahraga di Sulawesi Tengah,” ujar Anwar yang akrab disapa Wawan Coxy, Selasa (11/3/2025).
Ia juga menegaskan pentingnya pemimpin KONI yang memiliki pemahaman mendalam tentang target dan visi organisasi ke depan.
Sebab, tantangan olahraga semakin kompleks, terutama dalam menghadapi ajang nasional seperti Pekan Olahraga Nasional (PON) maupun kompetisi tingkat internasional seperti Olimpiade.
“Siapa pun yang terpilih nantinya, diharapkan bisa membawa semangat baru, menggerakkan sektor olahraga agar lebih berkembang, serta memperkuat komunikasi dengan pengurus cabor dan atlet-atlet yang mewakili Sulteng dalam berbagai ajang olahraga,” tambahnya. (*)
Tinggalkan Balasan