Palu, Truestorysports – Skyflash memastikan satu tempat di babak final sektor klub putri kejuaraan basket Walikota Cup 2024 usai mengalahkan The Moms di partai semifinal, Senin (19/08/2024) petang.
Pada laga di lapangan Perbasi Taman Gor Palu itu, Skyflash yang dihuni sejumlah pemain asal Makassar, Sulawesi Selatan menang cukup telak dengan skor 65-27.
Gustina jadi man of the match Skyflash di laga tersebut lewat sumbangan 29 poin.
Dengan kemenangan tersebut, Skyflash memastikan satu tiket di partai final. Skyflash sejauh ini juga jadi salah satu tim yang belum pernah menelan kekalahan mulai dari babak penyisihan.
Di partai puncak, Skyflash akan menanti pemenang antara BPPW menghadapi Bahari Likmah Berkah yang akan bermain Selasa (20/08/2024) petang. (*)
Tinggalkan Balasan