Palu, truestorysports – Celebest Fc meminta doa kepada seluruh penggemar dan berbagai kalangan untuk kesembuhan Ceonya yang juga gitaris Slank, Abdee Negara.
Hal tersebut disampaikan Tanduk Anoa, julukan Celebest Fc, dalam unggahan akun instagramnya.
“Bantu doanya tanduk anoa untuk kesembuhan ceo Abdee Negara,” tulis Celebest Fc, Jumat (18/10/2024).
Dalam postingan itu, Celebest Fc mengunggah poster Abdee Negara yang tengah bermain gitar dengan latar kuning, warna khas tim mereka.
Poster itu terpapampang tulisan “Mohon doa, dari teman, Sahabat dan Saudara untuk kesembuhan Abdee Negara yang saat ini tengah dirawat di rumah sakit.”
Diketahui, Abdee Negara yang bernama lengkap Abdi Negara Nurdin masuk rumah sejak 19 September 2024 dan menjalani perawatan intensif.
Pria kelahiran kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah itu menjalani perawatan setelah mengalami masalah pada ginjalnya yang mengalami IgA Nephropathy atau Nefropati IgA, yakni penyakit autoimun yang menyerang ginjal karena penumpukan antibodi IgA.
Abdee Slank memiliki riwayat mengidap penyakit gagal ginjal sejak beberapa tahun terakhir.
Abdee pun telah menjalani operasi transplantasi ginjal baru di tahun 2016.
Pada Maret 2015, Abdee cuti sementara dari Slank sekitar 1 tahun dikarenakan fokus menjalani pengobatan akibat penyakit gagal ginjal. (*)
Tinggalkan Balasan