Palu, truestorysports –  Setelah sukses mengguncang dunia basket Tengah (Sulteng) pada tahun lalu, kembali hadir dengan skala yang lebih besar dan hadiah yang lebih menggiurkan

Turnamen yang diinisiasi oleh ini dijadwalkan akan digelar pada awal bulan Oktober 2024 mendatang, Kejuaraan nantinya akan dikhususkan untuk atau lokal di kabupaten/Kota di Sulawesi Tengah. 

Tahun ini, Basketball 2024 akan kembali menjadi ajang unjuk gigi bagi para pebasket lokal di seluruh kabupaten/kota di Sulawesi Tengah. 

Berbeda dengan tahun sebelumnya, panitia telah menyiapkan total hadiah juta rupiah untuk para juara. Hal ini tentu menjadi motivasi tersendiri bagi seluruh peserta untuk tampil maksimal dan meraih prestasi terbaik.

“Kami sangat antusias menyambut AH Cup Basketball 2024. Dengan hadiah yang lebih besar, kami berharap akan semakin banyak klub dan pemain yang berpartisipasi,” ujar Rian Tagunu, Ketua Panitia Pelaksana.

Untuk menampung antusiasme para pecinta basket, panitia telah memilih Lapangan Perbasi Palu, Taman GOR sebagai venue utama pertandingan.

Lokasi yang strategis dan fasilitas yang memadai diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi para pemain maupun penonton.

AH Cup Basketball 2024 akan mempertandingkan beberapa , di antaranya 5 on 5 klub putra/putri serta khusus putra. Dengan adanya kategori SMA, diharapkan dapat menjaring bibit-bibit muda berbakat yang akan menjadi penerus prestasi basket Sulawesi Tengah.

Menurut Rian, Anwar Hafid, selaku inisiator AH Cup Basketball, kembali menunjukkan komitmennya dalam memajukan basket di Sulawesi Tengah. Melalui turnamen ini, ia berharap dapat memberikan wadah bagi para pebasket lokal untuk mengembangkan potensi dan meraih prestasi.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Anwar Hafid atas dukungannya yang luar biasa. Semoga AH Cup Basketball 2024 dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi perkembangan basket di Sulawesi Tengah,” ujar Rian.