Palu, truestorysports – Piala Soeratin Sulawesi Tengah (Sulteng) untuk kelompok usia 15 dan 17 tahun telah memasuki babak semifinal.
Partai puncak yang sangat dinantikan, rencananya akan digelar pada hari Minggu, 24 November 2024, di Stadion Gawalise, Palu.
Keputusan tersebut semakin memanaskan suasana kompetisi sepak bola bergengsi yang bertujuan untuk membina pesepakbola muda di Sulawesi Tengah.
Sekretaris Asprov PSSI Sulawesi Tengah, Hary Sumampouw, memastikan bahwa stadion Gawalise akan menjadi venue final.
“Insya Allah, 80 persen hampir pasti Stadion Gawalise yang akan menjadi tempat penyelenggaraan final,” ujar Hary saat dihubungi, Jumat (22/11/2024).
Selama fase penyisihan, Piala Soeratin Sulteng dihelat di tiga lapangan berbeda di Palu, yaitu Stadion Gawalise Tipo, PS Kilat Silae, dan Beringin Nunu.
Dengan berakhirnya pertandingan di stadion kebanggaan warga Palu ini, diharapkan akan semakin meningkatkan antusiasme masyarakat terhadap kompetisi yang menyoroti potensi pesepakbola muda di daerah tersebut.
Selain itu, partai final kali ini juga akan dihadiri oleh pengurus PSSI Pusat, termasuk Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha, yang direncanakan hadir untuk menutup kejuaraan ini.
“Ibu waketum sudah tiba hari Minggu pagi di Palu. Semoga tidak ada halangan,” kata Harry.
Kehadiran pengurus PSSI Pusat diharapkan dapat memberikan dukungan lebih besar terhadap pengembangan sepak bola muda di Indonesia, khususnya di Sulawesi Tengah.
Dengan momentum ini, Piala Soeratin Sulteng kompetisi Asprov di bawah kepemimpinan Hadianto Rasyid, diharapkan tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana untuk memotivasi generasi muda agar semakin giat mengembangkan bakat di dunia sepak bola. (*)