Truestory-Lembaga Penyiaran Pertelevisinn Televisi Republik Indonesia (TVRI) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar turnamen Esport Mobil Legend. Turnamen ini diikuti oleh 32 tim Esport dari TVRI diseluruh daerah di Indonesia.
Ketua tim konten media baru (KMB) Sulseln, Eko Setiawan mengatakan, turnamen ini dilakukan untuk meningkatkan engagement / interaksi di media sosial.
“Khusus karyawan TVRI se-Indonesia. kegiatan ini juga untuk mengembangkan bakat pemain Esports di TVRI,” ungkapnya.
Menurutnya, saat ini game Game Moba online yang terkenal dengan nama Mobile Legend telah resmi menjadi Cabang Olahraga (cabor) yang akan dipertandingkan di tingkat nasional sampai internasional.
“Sudah resmi jadi cabor bahkan diperganingkan di ajang Seagames sampai olympic,” paparnya.
Ia berharap dengan turnamen ini, juga dapat melahirkan atlet Esports dari TVRI yang bisa mengharumkan nama bangsa.
“Apa yang dilakukan ini merupakan inovasi bagaimana melihat peluang di media sosial yang menarik banyak penonton dan mempunyai penonton sendiri di kalangan gen Z,” tuturnya.
Rencananya turnamen ini akan berlangsung selama 7 hari kedepan dimulai pada tanggal 23 september 2022.